Pengumuman: Kece Cari Talenta Batch IV

ikom.fisipol.unesa.ac.id, SURABAYA―Direktorat Branding, Marketing, dan Media / Kece Media by UNESA bersama @jtv_rek kembali menggelar kompetisi pencarian bakat ter-epic, yakni Kece Cari Talenta (KCT) Batch IV bertema besar 'Bring Out Your Talent and Unique Potential'.
Kompetisi ini terdiri dari dua jenis kategori kompetisi, yaitu Presenter dan Podcaster. Pada tahun ini KCT 2024 membuka kesempatan kompetisi pada Gen Z dan Alpha yang mana peserta merupakan pelajar berusia 13-18 tahun, sedangkan Gen-Z merupakan mahasiswa aktif berusia 19-25 tahun. Adapun biaya registrasi kompetisi dimulai dari Rp 25.000,00 / orang.
Selain kompetisi, peserta diberikan pembekalan berupa Coaching Clinic dari narasumber profesional dan berbagai tantangan sebagai salah satu komponen penilaian kompetisi yang berlangsung saat tahap karantina selama satu hari.
Siapakah yang akan menjadi the next winner Kece Cari Talenta 2024? Jangan lewatkan kesempatan ini! Buruan submit karya kalian karena hadiah puluhan juta rupiah menanti di depan mata.
Batas upload karya: 30 September 2024
Buku panduan KCT 2024: http://unesa.me/GuidelineKCT2024
Pendaftaran KCT 2024: http://unesa.me PendaftaranKCT2024
Untuk mengetahui informasi lebih lengkap seputar KCT 2024, silahkan hubungi contact person dan kunjungi website serta media sosial Kece Media berikut:
Faisal (0896-6100-2087)
Kece Media (0812-3124-3126)
Website: https://kecemedia.unesa.ac.id
Youtube: kecetvbyunesa
Instagram: @unesatv
TikTok: @unesatv
[astr, 2024].
***
Laboratorium Ilmu Komunikasi UNESA