Perdana Commers Fierce Tampil, Tim Futsal Ikom UNESA Takluk 1-0 di UNESA Futsal Competition

ikom.fisipol.unesa.ac.id,
Surabaya - Tim futsal S1 Ilmu Komunikasi Universitas Negeri Surabaya (UNESA)
mengawali langkah penuh semangat dalam ajang UNESA Futsal Competition. Turnamen
antar jurusan ini diselenggarakan oleh UKM Futsal UNESA dan berlangsung di GOR
UNESA pada 23 April 2025.
Pada laga pembuka tersebut, tim futsal Ilmu Komunikasi harus mengakui keunggulan D4 Kepelatihan Olahraga dengan skor tipis 1-0. Meski demikian, pertandingan ini menjadi momentum penting tidak hanya bagi tim futsal, tetapi juga bagi kebangkitan komunitas suporter Commers Fierce yang turut hadir dan memberikan dukungan penuh dari tribun.
Apta Rejhan Nugraha, penanggung jawab Commers Fierce, menyampaikan bahwa komunitas ini sebenarnya telah ada sejak lama, namun sempat vakum sejak 2022. Kebangkitan Commers Fierce kali ini didorong oleh antusiasme mahasiswa lintas angkatan yang ingin menghidupkan kembali semangat dukungan di lingkungan kampus.
“Commers Fierce ini bukan dibentuk dari awal, melainkan dihidupkan kembali setelah sempat vakum. Dorongan dari teman-teman angkatan 2023 dan 2024 yang memiliki semangat serta ketertarikan di dunia suporter menjadi pemicu utama. Ke depan, kami berharap komunitas ini terus aktif, tidak hanya di futsal, tetapi juga dalam berbagai kegiatan lain yang memperkuat solidaritas mahasiswa Ilmu Komunikasi, ” jelas Apta.
Di sisi lain, tim futsal Ikom UNESA menurunkan pemain gabungan dari lintas angkatan 2022 hingga 2024. Daftar pemain meliputi Satria (penjaga gawang, angkatan 2022), Rizky (angkatan 2023), Bagas (kapten tim, angkatan 2024), Fachri (angkatan 2023), Taura (angkatan 2024), Afdol (penjaga gawang, angkatan 2023), Ridho (angkatan 2023), Ancha (angkatan 2024), Hosea (angkatan 2024), Kyan (angkatan 2023) Dicky (angkatan 2022), dan Hari (angkatan 2023).

(Pertandingan perdana antara tim Ilmu Komunikasi UNESA dan D4 Kepelatihan Olahraga di GOR UNESA, 23 April 2025. Foto: Dokumentasi pribadi/Putri Nailah Amelia)
Meski gagal mencetak gol dalam
pertandingan, tim futsal Ilmu Komunikasi tetap menunjukkan semangat kompetitif
yang tinggi dan kerja sama solid di lapangan. Bagas Ananta Putra, pemain dari
angkatan 2024 yang dipercaya sebagai kapten tim, mengungkapkan tanggapannya
seusai pertandingan.
“Perasaan saya campur aduk. Senang karena bisa membela Ikom dan menunjukkan bahwa kami punya potensi di bidang olahraga. Tapi tentu ada rasa kecewa karena belum bisa membawa kemenangan. Ini jadi evaluasi besar bagi kami. Kami akan terus berlatih, memperkuat chemistry tim, dan berusaha tampil lebih baik di kesempatan berikutnya,” ungkap Bagas.
Hadirnya kembali Commers Fierce di tribun, dipadukan dengan semangat juang tinggi dari tim futsal Ilmu Komunikasi di lapangan, menjadi sinyal positif bagi kebangkitan semangat kolektif di lingkungan kampus.
Meskipun hasil belum berpihak, pertandingan perdana ini menjadi fondasi kuat untuk membangun sinergi antara sportivitas dan solidaritas, dua elemen yang diyakini akan mendorong Ilmu Komunikasi UNESA melangkah lebih jauh dalam kompetisi mendatang.
Reporter : Putri Nailah Amelia,
2025
***
Laboratorium Ilmu Komunikasi UNESA